Dapatkan pemberitahuan artikel terbaru saya dengan cara Berlangganan!

Download Citra Satelit Gratis

Untuk mendapatkan citra satelit gratis salah satunya yaitu dengan mengunjungi website EarthExplorer.
Citra satelit adalah gambaran permukaan bumi dari hasil perekaman satelit yang mengorbit mengelilingi bumi dan berada di luar angkasa dengan jarak yang berbeda-beda. Ketinggian satelit yang mengorbit di bumi di klasifikasikan menjadi 3 yaitu :

  1. Low Earth Orbit (LEO) yakni satelit yang ditempatkan pada ketinggian antara 0 – 2000 km. Satelit berada di luar atmosfer Bumi namun masih cukup dekat sehingga satelit-satelit di LEO masih bisa memotret permukaan Bumi dari luar angkasa ataupun memfasilitasi komunikasi.
  2. Medium Earth Orbit (MEO) yakni satelit yang ditempatkan pada ketinggian antara 2000 km – 35786 km.
  3. High Earth Orbit (HEO) yakni satelit yang berada pada ketinggian lebih dari 35786 km.

Untuk jenis citra satelit terdapat berbagai jenis dan digolongkan berdasarkan tipe, kegunaan, dan lain sebagainya. Beberapa citra satelit ada yang berbayar dan ada juga yang disediakan secara gratis. Contoh citra satelit yang berbayar adalah Citra IKONOS, GeoEye, QuickBird. Sedangkan yang Gratis, yaitu Landsat, Aster, SRTM, dan lain sebagainya.

Untuk mendapatkan citra satelit gratis salah satunya yaitu dengan mengunjungi website EarthExplorer. EarthExplore merupakan website penyedia citra satelit gratis yang berbasis di Amerika. Untuk mendapatkan citra satelit di situs tersebut yaitu dengan cara (contoh kasus download citra landsat) :

  1. Buka situs EarthExplorer kemudian login,

    Tampilan halaman utama

  2. Pada geocoder pilih geocoding method address/place atau path/row, kemudian tentukan date range, lalu selanjutnya klik data set.



  3. Setelah itu pilih citra Landsat yang ingin di download dan klik result.



  4. Selanjutnya akan muncul hasil rekaman citra landsat berdasarkan range date yang telah kita tentukan. Pilihlah citra yang memiliki tutupan awan paling sedikit karena untuk mempermudah kita dalam analisis citra. Setelah dipilih citra yang bebas dari tutupan awan klik download option.



  5. Maka akan muncul pilihan download, pilih download "Level-1GeoTIFF Data Product" 



  6. Setelah itu tinggal menunggu hingga download citra landsat selesai

Untuk lebih jelasnya lagi dapat menonton video tutorial di bawah ini:

Posting Komentar